Lukaku Resmi Berlabuh Ke Old Trafford
Romelu Lukaku saat berbaju Belgia |
Berita Sepakbola, Manchester - Akhirnya Mancehster United secara resmi mengumumkan sudah mencapai kata sepakat dengan pihak Everton untuk proses transfer penyerang anyar asal Belgia, Romelu Lukaku.
Menurut media setempat, Manchester United diyakini telah membayar 75 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,3 triliun untuk striker Belgia ini untuk berpindah ke Manchester United. Dan telah menjalani tes medis di Los Angeles pada Sabtu (8/7) sore dan menyetujui persyaratan pribadi.
Striker 24 tahun tersebut sudah berlatih dengan Paul Pogba di UCLA, California Kamis (6/7). Lukaku selanjutnya akan ambil bagian dalam sesi pertama pramusim MU di La pada Senin (10/7). Sisa skuat dan Jose Mourinho akan terbang ke Amerika Serikat satu hari berselang.
Romelu Lukaku bisa debut untuk United melawan LA Galaxy di StubHub Centre pada 15 Juli nanti. Menunjukkan kualitasnya sebagai striker yang mencetak 25 gol di Premier League musim lalu dan hanya kalah dari Harry Kane di laga-laga terakhir. Chelsea sudah berupaya untuk membajak Lukaku, tetapi mereka kalah dengan United pada Jumat (7/7). Lukaku telah memilih Manchester United dan kesepakatan ini harusnya selesai pada akhir pekan ini.
Melalui Twitter resminya Manchester United menuliskan: “#MUFC bangga mengumumkan harga sudah disepakati dengan Everton untuk transfer Romelu Lukaku, subjek akan tes medis dan persyaratan pribadi,”
Musim panas ini Manchester United lebih banyak dikaitkan dengan penyerang Real Madrid, Alvaro Morata. Namun ketertarikan mereka pada striker Real Madrid tersebut berhenti karena kerasnya Los Blancos menahan dengan harga yang sangat tinggi.
Negosiasi United dan Everton juga dikabarkan akan berlanjut untuk membahas transfer Wayne Rooney ke Goodison Park. Kapten Manchester United ini diizinkan meninggalkan Old Trafford setelah perannya sangat minim untuk United musim lalu.
Sumber: espnfcasia.com